Kisah Seorang Ahli Pedang Jepang Yagyu Matajuro - Animbis

Animbis

Situs terlengkap seputar jepang.

Breaking

Home Top Ad

ReduX Store Indonesia

Cari Aja

Jumat, 21 Agustus 2020

Kisah Seorang Ahli Pedang Jepang Yagyu Matajuro

 

Yagyu Matajuro


Animbis.com - Kisah Inspiratif Jepang kali ini berasal dari seorang anak ahli pedang bernama Yagyu Matajuro. Yagyu Matajuro adalah anak dari seorang ahli pedang yang sangat terkenal.


Jadi kisahnya berawal dari ayahnya yang mengakui bahwa anaknya itu "tidak pantas" untuk meneruskan jejak ayahnya menjadi ahli pedang legendaris. Oleh karena itu Yagyu Matajuro tidak menyangka bahwa ia ditendang begitu saja oleh ayahnya. Lalu dia pun ingin membuktikan bahwa dia layak dan pantas.


Setelah itu dia pergi untuk mencari seorang ahli pedang juga untuk mengajarinya menjadi ahli pedang. Dia pergi ke Gunung Fuhra, karena disana terdapat seorang ahli pedang juga yang bernama Banzo. Setelah ia kesana dan bertemu banzo selama beberapa hari (tidak lama), Yagyu MataJuro malah ikut di tolak untuk menjadi muridnya Banzo.


Baca Juga: 5 Fakta Unik dari Game Valorant


Karena menurut Banzo memang benar apa yang dikatakan ayahnya kalo dia tidak pantas.

Akan tetapi Yagyu berkata "Akan berlatih lebih keras dan berapa lama saya bisa menguasainya?".

Banzo menjawab "Seumur Hidup".

Lalu Yagyu berkata lagi "Saya bersedia mengalami penderitaan asalkan anda mau melatih saya dan jika saya menjadi pelayan setia anda, berapa lama saya bisa menguasainya?"

Banzo menjawab "Mungkin Sepuluh Tahun"

"Oh, bagaimana kalo saya bekerja dengan giat?" Tanya Yagyu.

"Oh, mungkin 30 tahun". Jawab Banzo

"Aku benar-benar tidak mengerti, pertama guru bilang 10 dan sekarang 30". Kata Yagyu binggung.

"Bagaimana kalo aku akan melewati semua rintangan ini secepat mungkin?". Tanya Yagyu.

"Kamu harus tinggal bersamaku selama 70 tahun lamanya." Jawab Banzo.

"Karena orang yang terburu-buru dalam belajar dan ingin hal yang instan akan sulit untuk menyerap pelajaran dengan utuh" Kata Banzo.

Yagyu baru sadar kalo ternyata dirinya sedang diceramahi karena ketidaksabarannya.

"Okeh baiklah" Kata Yagyu.


Baca Juga: Cara Organik Menambah Follower Instagram


Kemudian Yagyu berguru pada Banzo, namun ternyata apa yang diajarkan banzo ke yaqyu tidak ada hubungannya sama sekali dengan pedang. Dia malah disuruh menyapu, mengepel dan sejenisnya.


Sudah 3 Tahun lamanya, Yagyu tetap melakukan hal yang sama. Akan tetapi kali ini dia bisa menjadi orang yang sabar. Kemudian Banzo mulai menyerang Yagyu secara mendadak dengan pedang kayu kapanpun dan dimanapun. Ya bahkan ketika tidur.


Oleh karena itu Yagyu harus mulai berhati-hati sama serangan mendadak banzo. Setelah sekian lama, ternyata Yagyu bisa menghindar semua serangan banzo. Bahkan ketika dia dikasih pedang, dia bisa menggunakan itu secara sempurna. Kita tahu bahwa dia engga diajari belajar pedang secara langsung oleh Banzo.


Baca Juga: Kisah Pengusaha Asal Jepang Mashatoshi Ito


Kesimpulan :

Bahwa kalo kita pengen mencapai sesuatu, kita harus bersabar. Jangan terlalu fokus sama tujuan besar kita, karena itu akan membuat kita tergesa-gesa. Dan kita juga harus paham bahwa semua itu adalah proses jadi jangan pernah mengeluh, lebih baik bersabar dan pahami apa maksud dibalik semua itu.


Karena bagi gue satu langkahan dari kaki kita, itu sangat bermakna sekali. Artinya semua proses yang kita lakukan itu memiliki makna. Jadi kita harus memahami maksudnya dan mensyukurinya.


Itu aja sih dari gue, jangan lupa ikuti blog ini dengan mengisi newsletter dibawah dan like juga fanspage dari smanforlearn. Terima kasih.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar